MODUL
MORINGA as SKINCARE
Pengantar Modul
Kulit merupakan organ tubuh paling besar yang melapisi seluruh bagian tubuh, membungkus daging dan organ-organ yang ada di dalamnya. Pemahaman tentang anatomi dan fisiologi kulit akan membantu mempermudah perawatan kulit untuk mendapatkan kulit wajah yang segar, lembap, halus, lentur dan bersih.
Luas kulit pada manusia rata-rata +/- 2 meter persegi dengan berat 10 kg jika ditimbang dengan lemaknya atau 4 kg jika tanpa lemak atau beratnya sekitar 16 % dari berat badan seseorang. Kulit memiliki fungsi melindungi bagian tubuh dari berbagai macam gangguan dan rangsangan luar. Fungsi perlindungan ini terjadi melalui sejumlah mekanisme biologis, seperti pembentukan lapisan tanduk secara terus menerus (keratinisasi dan pelepasan sel-sel kulit ari yang sudah mati), respirasi dan pengaturan suhu tubuh, produksi sebum dan keringat serta pembentukan pigmen melanin untuk melindungi kulit dari bahaya sinar ultra violet.
Kita perlu memberikan perhatian khusus dalam perawatan kulit karena kita hidup di negara yang beriklim tropis yang selalu berudara panas, dan kulit merupakan pertahanan pertama terhadap lingkungan sekitar, juga kulit paling banyak diganggu oleh sengatan sinar matahari dan kotoran keringat badan. Rias wajah sederhana, dapat membuat seorang wanita mampu tampil menarik, asal kulitnya sehat.

Rahasianya sederhana yaitu perawatan yang tepat. Semakin dini perawatan itu dilakukan semakin memuaskan pula hasil yang dirasakannya kelak. Kulit menutup tubuh manusia pada daerah tubuh yang paling luas dari kepala sampai ke kaki. Kulit wajah yang sehat dan cantik akan tampak kencang, lentur dan lembab. Kondisi ini tidak akan menetap selamanya, sejalan dengan perkembangan usia, ketika kondisi tubuh menurun, kulit tidak hanya menjadi kering tapi juga suram dan berkeriput. Keadaan ini makin mudah terjadi setelah melewati usia tiga puluhan. Saat itu fungsi kelenjar minyak mengendur, sehingga kulit terasa lebih kering dibandingkan dengan sebelumnya.
Membuat sendiri sabun, losion, cream, tonik dan produk kesehatan kulit lainnya, tidak ubahnya seperti memasak makanan bergizi dan sehat di dapur, yang dibuat dengan bahan-bahan terbaik. Ketika selesai memasak dan menyajikannya di meja makan, maka kita pun dapat menikmati hasil masakan sendiri dengan rasa puas. Ada sensasi yang berbeda dengan saat kita menyantap makanan yang dibeli di rumah makan. Begitu pun dengan membuat dan meracik sendiri sabun, losion, cream, tonik dan produk kesehatan kulit lainnya. Kita dapat langsung menggunakannya tanpa ragu karena kita tahu persis apa saja kandungan didalamnya dan tentu saja merasakan perbedaannya.

Kelor dan Skincare
Kelor mengandung sitokinin (hormon alami yang menginduksi pembelahan sel, pertumbuhan, dan penundaan penuaan sel). Daun Kelor telah diketahui menghasilkan senyawa unik bernama Zeatin.
Studi klinis telah menunjukkan Zeatin menghasilkan sifat anti-penuaan pada manusia. Siklus kulit manusia hidup sekitar 30 hari. Setiap menit lebih dari 40.000 sel-sel kulit mati individual. Dengan adanya Zeatin, siklus kulit manusia telah diubah oleh fakta bahwa sel-sel kulit baru tumbuh lebih cepat daripada sel-sel yang lebih tua mati. Hal ini mengakibatkan pengurangan menakjubkan kerutan pada wajah dan bagian lain dari tubuh.
Sifat-sifat unik dan luar biasa minyak Kelor telah dikenal selama berabad-abad dan sudah sejak ribuan tahun lalu didokumentasikan sebagai media untuk meremajakan, melindungi dan mempertahankan keremajaan kulit. Minyak Kelor menduduki tempat istimewa dalam budaya Mesir kuno, digunakan oleh para Ratu dan Putri kerajaan dalam memelihara kecantikan kulit mereka.
Hal itulah yang mungkin dapat menjelaskan mengapa orang Mesir menempatkan vas minyak Moringa di setiap Piramida untuk dapat mereka gunakan di akhirat. Orang-orang Arab di gurun menyebarkan minyak Kelor di wajah mereka untuk menangkal kerusakan akibat paparan sinar matahari dan angin, Romawi kuno menggunakan minyak Kelor sebagai dasar yang stabil untuk membuat wewangian. Saat ini, dunia pengetahuan modern membuka tabir rahasia peradaban kuno penggunaan minyak kelor dan menemukan bahwa antioksidan dalam minyak Kelor menghadirkan keajaiban yang dapat menunda penuaan kulit, menghilangkan kerutan halus dan noda hitam pada wajah, memberikan nutrisi pada kulit, mempertahankan kelembaban, melindungi kulit dari radikal bebas, paparan sinar matahari dan polusi udara. Sifat-sifat tersebut membuat minyak Kelor menjadi minyak paling stabil.
Modul ini akan memaparkan bagaimana membuat skicare berbahankan daun kelor dan minyak biji Kelor. Sekali lagi, kita dapat membuatnya di dapur kita sendiri dengan menggunakan alat yang ada. Membuat sabun cair Kelor, Cream, Massage oil dan Scrub untuk digunakan sendiri atau pun dijual.
DAFTAR SEKARANG
DAPATKAN BONUS MODUL BISNIS KELOR
MODUL MORINGA as SKINCARE
Rp 750 K.
Most popular
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.